Kamis, 27 Februari 2014

Tahukah Kamu:Ternyata Ikan Hiu Buta Warna


By on 15.38

ikan hiu yang buta warna
ikan hiu
Para peneliti telah menegaskan bahwa mengenakkan pakaian renang berwarna putih atau biru muda dapat melindungi anda dari serangan ikan hiu. Benarkah demikian? baiklah kita akan lanjutkan hasil risetnya.

Para peneliti yang telah melakukan riset ini menyatakan bahwa hampir semua jenis ikan hiu, tidak mempunyai kemampuan untuk membedakan warna walhasil dapat disimpulkan bahwa ikan hiu ini hanya mampu melihat dunia ini dalam hitam putih saja dan tentu saja hal ini sangat bertentangan dengan warna biru muda laut yang merupakan habitat mereka.

Sebaiknya apabila kita mempunyai hobi berenang di laut, akan lebih baik jika kita memakai pakaian renang yang memiliki warna yang cerah, kenapa? sebab warna-warna yang cerah dapat mengurangi kekontrasan warna dengan air.

International Shark Attack File (ISAF) menjelaskan bahwa kebanyakan serangan ikan hiu terjadi pada penyelam atau peselancar yang mengenakan warna hitam atau gelap. Di tempat lainnya Tim peneliti dan ilmuwan dari Universitas Western Australia dan Universitas Queensland, menjelaskan hasil pemeriksaan dan riset sains yang mendalam pada mata 17 spesies ikan hiu ini diantaranya adalah pada retina mata ikan hiu terdapat satu kerucut (detektor cahaya) yang hanya dapat mendeteksi terang atau gelap. Dapat kita simpulkan bahwa satu buah apel berwarna merah hanya sebuah benda yang gelap bagi mata mereka. Dan ini sangat berbeda dengan mata kita yang mempunyai 3 buah kerucut pada retina mata yang berfungsi membedakan warna primer, Hijau, Merah dan Biru.

Seorang ahli sains bernama Profesor Nathan Hart, pemimpin riset tersebut, menambahkan bahwa penglihatan ikan hiu dapat kita seperti kita menonton televisi hitam putih.

"jika ikan hiu minus dalam penglihatan warna, maka hal tersebut menandakan bahwa kekontrasan yang terang lebih penting untuk mendeteksi obyek-obyek tertentu," tuturnya.

"Kita sebaiknya menggunakan hasil riset sains ini untuk membantu perancang papan selancar dan pakaian renang yang kurang menarik perhatian atau lebih memuakkan bagi ikan hiu supaya serangan ikan hiu dapat kita antisipasi."

Profesor Hart mengatakan pentingnya riset ini diperlukan untuk menentukan pola manakah yang berfungsi paling baik untuk mengantisipasi ikan hiu.

"Langkah berikutnya adalah melihat dan mempelajari perilaku mereka," katanya.

Walaupun sebagian besar ikan bertulang  memiliki beberapa penglihatan warna, namun ikan paus, lumba-lumba dan anjing laut juga hanya memiliki satu kerucut.

Penelitian baru itu mengejutkan kita tentunya, karena ikan hiu merupakan pemburu yang paling hebat di lautan.

About Nabila Syahidda

Nabila Syahidda adalah seorang newbie di dunia blogger, namun tiada halangan baginya mengekspresikan kemampuannya dalam nenulis artikel, terutama dunia Sains dan Teknologi. Semoga menjadi cara terbaik untuk berbagi ilmu dan pengetahuan

0 komentar:

Posting Komentar